JAKARTA – https://polbangtan-bogor.ac.id Mahasiswa Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Bogor jurusan peternakan ikut aktif pada ajang ILDEX Indonesia yang diselenggarakan oleh VNU Exhibitions Asia Pacific CO.,Ltd pekan lalu.
VNU Exhibitions Asia Pacific Co., Ltd. Adalah perusahaan patungan antara Jaarbeurs dari Belanda dan TCC Exhibition and Convention Center dari Thailand. Pameran VNU Asia Pasifik berkembang, dengan mitra industri dan penyelenggara pameran dari seluruh dunia, melaksanakan dan menginternasionalkan pameran dagang dan konferensi dari produksi dan pemrosesan hewan hingga teknologi, dari pertanian hingga inovasi dan dari hewan peliharaan hingga sektor medis dan laboratorium.
Pameran VNU Asia Pasifik berhasil menerapkan konsep dan pengetahuannya di seluruh industri dan di semua negara Asia. Melalui jaringan internasional dan jangkauan globalnya, Pameran VNU Asia Pasifik membangun pasar di Asia – untuk dunia.
Tahun ini, ILDEX Indonesia mengusung tema Pameran Peternakan, Susu, Pengolahan Daging, dan Akuakultur Internasional ke-6 bertempat di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Jakarta.
Mahasiswa Jurusan Peternakan dari Polbangtan Bogor berkontribusi dalam stan ISPI (Perkumpulan Insinyur dan Sarjana Peternakan Indonesia) pada ajang bergengsi tersebut. Melalui ILDEX, ISPI mencoba membuka forum seminar memperluas wawasan untuk menghadapi tantangan peternakan di Indonesia.
”ISPI adalah organisasi profesi yang tentunya harus tanggap di dalam persoalan terutama peternakan ini salah satu bagian yang melibatkan forum”, tutur Didiek Purwanto selaku ketua umum ISPI.
Pada ajang ILDEX Indonesia, ISPI mengajak berkontribusi bersama dan bekerjasama dalam menyempurnakan gagasan akan perbaikan dunia perungasan saat ini untuk memperbaiki sistem dan alur agar dapat lebih baik di Indonesia.
Bella Anggarawati seorang Mahasiswa Polbangtan Bogor Jurusan Peternakan, turut menuangkan saran dalam pembahasan. ”Mahasiswa Peternakan khususnya bidang penyuluhan dapat ikut andil dalam memberikan penyuluhan kepada peternakan mengenai strategi dan dapat bermitra dengan para perusahan BUMN ternak ( PT Berdikari) atau lainnya”, ujarnya.
Narasumber bagian deputi stabilisasi badan pangan nasional dan PT Berdikari sangat mengharapkan hal tersebut. Karena menjadi suatu dorongan dan juga lompatan untuk menjaga ketahanan pangan, stabilisasi peternak mandiri dan swasembada daging ayam di Indonesia